Sederet Info – Menjelang tahun baru, Valve telah membagikan daftar tahunan game steam teratas untuk tahun 2021. Daftar ini di pecah menjadi beberapa kategori, untuk menunjukkan game mana yang paling banyak di mainkan orang dan game mana yang paling Laris. Pemain juga dapat melihat rilis baru mana untuk tahun ini yang paling berhasil dan judul rilis awal mana yang paling laku terjual.
Announcing the Best of Steam 2021! Take a look at this year's top sellers, new releases, most-played games, and more!
Curious which games had the highest peak concurrent players? The answer to that and more in this year's list!
https://t.co/ZcGuS2d1Hb— Steam (@Steam) December 27, 2021
Setiap kategori di lengkapi dengan penjelasan singkat tentang arti kategori dan bagaimana tepatnya daftar itu di buat. Misalnya “game VR terlaris” berarti berisi “100 game VR terlaris tahun 2021” berdasarkan pendapatan menurut posting blog Valve. Namun, game yang terdaftar di bawah setiap kategori tidak di tempatkan dalam urutan tertentu, sehingga sulit untuk membedakan judul mana yang paling laris atau paling banyak di mainkan secara keseluruhan. Sebaliknya, permainan di pecah menjadi empat tingkatan:
- Platinum : Untuk game yang berada di peringkat 12 besar
- Emas (GOLD) : Untuk game yang berada di peringkat 13-24
- Perak (SILVER) : Untuk game yang berada di peringkat 25-40
- perunggu (BRONZE) : Untuk game yang berada di peringkat 41-100
Game Steam Yang Paling Sering Dimainkan 2021
Kemudian salah satu kategori yang paling menarik adalah judul “paling sering di mainkan” di Steam. Kategori ini di pecah berdasarkan jumlah pemain yang bersaing dari 1 Januari hingga 15 Desember tahun ini dengan tingkat platinum telah melampaui 200.000 pemain puncak. Daftar tersebut meliputi:
- Valheim
- Halo Infinite
- PUBG: Battleground
- Apex Legends
- Cyberpunk 2077
- Grand Theft Auto V
- DOTA 2
- New World
- Counter-Strike: Global Offensive
- Rust
Game Yang Paling Laris 2021
Kemudian kategori lain dan yang pasti membuat banyak orang penasaran adalah “game terlaris” tahun 2021. Menurut daftar, kategori ini berisi “100 game yang menghasilkan pendapatan terbanyak di Steam selama tahun 2021.” Untuk mendapatkan daftarnya, Valve melihat penjualan game, transaksi dalam game, dan penjualan DLC di semua aplikasi game di Steam untuk tahun ini. Tingkat Platinum dari daftar tersebut meliputi:
- Valheim
- Rainbow Six: Siege
- Grand Theft Auto V
- Counter-Strike: Global Offensive
- New World
- Destiny 2
- Naraka: Bladepoint
- Apex Legends
- PUBG Battlegrounds
- Dead By Daylight
- Battlefield 2042
- DOTA 2
Untuk daftar lengkap dan kategori lainnya, Kamu dapat melihat postingan resmi Valve untuk semua detailnya.
Sumber : Steam
Tinggalkan Balasan